Jumat, 18 November 2016

Manfaat Bunga Pepaya

Kandungan Gizi Bunga Pepaya
    Khasiat bunga pepaya, terletak di dalam kandungan gizinya yang melimpah.Padahal khasiat bunga pepaya yang kita dapatkan setelah mengkonsumsi, akan membuat anda melupakan rasa pahitnya, seperti berikut ini :
1. Melancarkan Sistem Pencernaan
2. Memperbaiki Nafsu Makan
3. Menangkal Radikal Bebas
4. Melancarkan Peradaran Darah
5. Menjauhkan dari Penyakit Kanker
6. Mengobati Diabetes
7. Menurunkan Berat Badan
8. Menurunkan Kolesterol
9. Mencegah Penyakit Stroke
10. Mencegah Serangan Jantung
Demikian sedikit informasi tentang manfaat bunga pepaya. 

OSIS Smaga


   Menjadi organisasi tertinggi kedua setelah MPK disekolah menjadi tantangan tersendiri bagi anggotanya. OSIS merupakan singkatan dari Organisasi Siswa Intra Sekolah. OSIS SMA N 3 Boyolali di bina oleh Bapak Safaudin. OSIS adalah organisasi yang menyelenggarakan event di sekolah. Dari mulai MOPDB, acara HUT sekolah, pemilihan ketua OSIS, dan lain-lain.

  Adapun program kerja berdasarkan pada program kerja setiap sekbidnya. Misalnya saja yang berhubungan dengan Palang Merah Remaja ( PMR.) yaitu ada donor darah setiap 3 bulan sekali, bakti sosial setiap satu tahun sekali, lomba yang diadakan dari sekolah, dan masih banyak lagi.

   Itu adalah sebagian kecil tugas dari OSIS selebihnya masih banyak lagi. Untuk lebih detailnya lagi, ayo segera bergabung dengan OSIS SMA N 3 Boyolali.

PMR Smaga

Logo PMR
Hai semua, aku mau sedikit berbagi cerita tentang PMR SMA N 3 Boyolali nih. Oke langsung aja ya...

     Pasti kalian udah tau kan apa itu PMR ? pasti di sekolah kalian juga ada PMR. Ya, PMR yaitu organisasi sosial yang bekerja dibawah naungan PMI.  Pranadipa Wira Smaga merupakan nama dari PMR di SMA N 3 Boyolali.  Organisasi ini dibina oleh Ibu Yokbet Sopacua dan Bapak Karjono.

      PMR Smaga sering menjuarai bebeberapa perlombaan lho. Keren ya... Lomba yang diikuti ampe tingkat Karesidenan Surakarta lho. Di tahun2015 kemarin PMR mengikutti  lomba Chreaphoria 8 yang diadakan rutin setiap tahunnya oleh SMA N 1 Surakarta. Dari lomba tersebut Smaga baru bisa membawa 1 piala, yaitu dari cabang PP atau Pertolongan Pertama yang meraih juara 2.

     Setiap seminggu sekali PMR SMAGA ada latihannya lho!  Di PMR kita diajari berbagai macam jenis-jenis obat,  penyakit,  dan  masih banyak lagi deh pokoknya. Jadi, kita bisa banyak tau tentang dunia kesehatan, dan tentunya kita dapat membantu yang sedang mengalami kecelakaan atau yang lainnya. Pokoknya ikut PMR banyak deh manfaat yang dapat di dapat.

Pramuka

SALAM PRAMUKA...
HU HA YES TAK KINTUNG KINTUNG ZEM ZEM CEKUEK KUEK PREK...

    Kalian pasti tahu yel- yel itu kan? Ya betul, itu merupakan yel- yel Pramuka di SMA N 3 Boyolali. Dan kalian juga pasti tahu kan GAJAH MADA DEWI SARTIKA? Itu adalah nama ambalan di SMAGA. DA (Dewan Ambalan) itu kalau lagi ada event seperti lomba pada sibuk sama lombanya masing- masing. DA juga tidak kalah sama yang lain. DA pernah ikut berbagai macam lomba, bahkan meraih banyak prestasi. Dalam satu lomba terkadang bisa membawa 2 piala atau lebih. Hebat ya..
   DA juga sering menghabiskan waktu bersama di sangga. DA itu sangat kompak lho. Adapun acara wajib Dewan Ambalan yaitu PTA dan BANTARA. Untuk PTA biasanya diadakan diawal kegiatan pramuka, atau biasanya untuk pembukaan kegiatan pramuka. Sedangkan Bantara biasanya diadakan ditengah semester.

Mars PMI dan Mars PMR

Berikut ini adalah Mars PMI dan Mars PMR

Mars Palang Merah Indonesia
Palang Merah Indonesia
Sumber kasih umat manusia
Warisan luhur, nusa dan bangsa
Wujud nyata pengayom Pancasila

Gerak juangnya keseluruh nusa
Mendarmakan bhakti bagi ampera
Tunaikan tugas suci tujuan PMI
Di Persada Bunda Pertiwi

Untuk umat manusia
Di seluruh dunia
PMI menghantarkan jasa


Mars Bhakti PMR  (Palang Merah Remaja)
Palang Merah Remaja Indonesia warga Palang Merah sedunia
Berjuang berbakti penuh kasih sayang untuk rakyat semua
Bekerja dengan rela tulus ikhlas untuk yang tertimpa sengsara
Puji dan puja tidak dikejar… mengabdi tuk sesama…

Putra Putri Palang Merah Remaja Indonesia
Abdi rakyat sedunia luhur budinya
Putra Putri Palang Merah Remaja Indonesia
Abdi rakyat sedunia mulya citanya

    
     Mars ini selalu dinyanyikan saat ekstrakulikuler PMR yang diadakan setiap harirabu yang dimulaidari jam  14.00 WIB dan biasanya sampai jam 15.00 atau 15.30. Untuk Mars PMI dinyanyikan diawal ekstrakulikuler, jadi saat ekstra dimulai semua anggota berdiri untuk menyanyikan Mars PMI dan biasanya di pimpin oleh salah satu anggota, setelah menyanyi selesai dilanjutkan berdoa. Sedangkan untuk Mars PMR biasanya dinyanyikan diakhir ekstra, jadi sebelum pulang semua anggotta menyanyikan Mars PMr yang dipimpin salah satu anggota kemudian dilanjutkan berdoa dan selamat pulang....

PKS

Bet PKS

    PKS merupakan singkatan dari Patroli Keamanan Sekolah. Walaupun anggotanya sedikit, namun organisasi ini kompak banget lho. PKS biasanya melakukan tugas nya dipagi hari yaitu, mengatur sepeda motor agar tetap rapi. PKS ini juga ada seminar nya lho, salah satunya yaitu menghimbau agar warga SMAN 3 BOYOLALI agar mematuhi rambu-rambu lintas apabila sedang di jalan raya, mematuhi aturan berkendara yang benar, memenuhi persyaratan berkendara, dll. Selain itu setiap hari kamis, PKS juga selalu mengadakan uji emisi gas, yaitu dengan mematikan mesin kendaraan dari pintu gerbang dan mendorongnya sampai tempat parkir. Jadi, kebanyakan siswa yang berangkat di atas jam setengah sepuluh aakan mendapatkan emisi ini, namun yang berangkat sebelum jam setengah tujuh biasanya tidak akan kena emisi ini. Jadi biasanya di hari Kamis banyak yang berangkat lebih awal dari hari biasanya.
    Adapun tugas PKS yang sangat penting yaitu melakukan razia. Ya, itu merupakan agenda rutin PKS. Adapun barang-barang yang disita adalah yang tidak berhubungan dengan proses pembelajara, seperti barang kecantikan, benda - benda tajam, atau barng yang mencurigakan. .Namun lucunya, saat PKS akan merazia tidak ada pemberitahuan terlebih dahulu alias mendadak, sehingga siswa - siswi tidak dapat menyembunyikan barang - barang yang kemungkinan bisa disita PKS.
    Selain itu, apabila di sekolah ada event penting, PKS juga ikut andil di dalamnya, yaitu dengan menjaga gerbang depan sekolah. Tujuannya yaitu agar siswa tidak ada yang membolos dan dapat mengikuti kegiatan dengan baik. Namun biasanya PKS mengijinkan siswa keluar appabila sudah ada surat ijin terlebih dahulu.

Belajar Bahasa Jepang

Minasan, watashi wa Septi desu.
    Hai teman - teman, pasti kalian asing ya dengan kalimat di atas, namun tidak untuk siswa - siswi SMA N 3 Boyolali, khusunya kelas XI. Karena bahasa ini merupakan Bahasa Jepang, Bahasa yang sedang dipelajari kelas XI, namun bahasa ini sudah mulai dikenalkan sejak angkatan ku kelas X, jadi kami sudah mempelajari bahasa ini hampir 2 tahun. Dalam bahasa Jepang, kita akan mempelajari mulai dari kosakata, huruf, tradisi atau kesenian, keseharian orang Jepang, dan masih banyak lagi. Di huruf, kami sedang mempelajari huruf hiragana dan huruf katakana. Namun huruf hiragana sudah kami pelajari dari kelas X dulu, sedangkan huruf katakana baru kami pelajari di kelas XI ini.
   Dengan kami mempelajari bahasa ini, berarti kami sudah menambah keterampilan berbahasa asing selain bahasa Inggris. Sebenarnya di SMA N 3 Boyolali juga terdapat bahasa Arab, tapi di  angkatan ku tidak mempelajari bahasa Arab,  namun bahasa Jepang. Awalnya sih kami kesulitan mempelajari bahasa Jepang, karena bahasa ini  merupakan bahasa yang jarang digunakan disekolah - sekolah dan jarang digunakan dalam kehidupan sehari - hari, sehingga bahasa Jepang awalnya merupakan bahasa asing untuk  kami. namun setelah berjalannya waktu, kami mulai bisa mempelajari bahasa Jepang.
Berikut ini huruf - huruf yang kami pelajari


Huruf Hiragana

Huruf Katakana



Partisipasi Dalam "Hari Pangan Sedunia"



    Dalam rangka memperingati hari pangan sedunia ( world food day ), yang dilaksanakan di kawasan Pemkab Boyolali pada tahun ini,  SMA NEGERI 3 BOYOLALI juga berpartisipasi dalam acara ini. Untuk mewakili undangan tersebut, SMA N 3 Boyolali mengirim kelas XI IPA 1 untuk menghadiri acara tersebut. Siswa berangkat bersama dari sekolahan menuju ke Pemkab Boyolali saat pulang sekolah.
     Di sini siswa diberi pertanyaan mengenai pengetahuan umum tentang pangan dan juga yang terkait  dengan hari pangan sedunia. Selain itu, juga ada bazar makanan yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia. Sehingga banyak masyarrakat yang antusias mengikuti bazar - bazar tersebut, karena bazar - bazar tersebut berasal dari ujung Sumatra hingga ke ujung Papua. Dalam bazar ini, terdapat banyak sekali hal yang menarik yang tentu saja tidak dapat dilewatkan.Di bazar ini juga, kita dapat mengetahui berbagai ciri khas dari masing - masing daerah di Indonesia.

Buah Mentega

Apa sih buah mentega itu?? Ayo kita kupas bersama - sama.
Buah Mentega
    Buah mentega atau nama saintifiknya, diospyros blancoi merupakan buah yang tergolong dalam buah yang jarang ditemui. Buah ini jarang yang menanam, namun di lingkungan SMA N 3 Boyolali terdapat tanaman ini. Jadi, tanpa kita tahu bahwa dilingkungan SMA N 3 Boyolali terdapat banyak tanaman yang sekarang sudah jarang ditemui atau bahkan sudah langka. Tentu ini sangat menjadi tantangan untuk sekolahan, karena harus tetap melestarikan tanaman langka yang ada  di lingkungan sekolah.
   Buah ini berbentuk agak bulat, kulit buahnya berbulu halus dan berwarna coklat kemerahan, merah terang dan berubah agak kusam ketika masak. Daging buah bisbul berwarna keputihan, agak keras dan padat, agak kering, dan manis agak sepat. Buahnya berbau harum dan agak keras mirip bau keju dan durian (dari sini pula kemudian buah ini dikenal sebagai buah mentega). Dalam satu buah terdapat hingga 10 butir biji yang berwarna kecoklatan. Saat sudah masak, buah ini berwarna merah pucat.
   Buah mentega mempunyai beberapa nutrien seperti protein, lemak, karbohidrat, serat, kalsium, fosfor, zat besi, vitamin A, vitamin C, tiamin dan riboflavin. 

Ini beberapa perkara yang anda perlu tahu mengenai buah mentega :
1. Rasa buah mentega manis dan sedikit berlemak.
2. Buah ini berperan dalam menjaga mata dari rabun dan penyakit katarak.
3. Buah ini sangat baik untuk sistem pencernaan karena mengandung serat yang terkandung di dalamnya.
4. Buah ini juga cocok untuk orang yang mengalami anemia atau kekurangan darah..
5. Buah ini  bermanfaat untuk membantu mencegah osteoporosis dan menguatkan struktur tulang.
6. Apabila ingin mempercantik kulit, buah ini sesuai untuk tujuan tersebut.
7. Manfaat protein yang terdapat pada buah ini baik untuk pertumbuhan sel-sel di dalam badan.
8. Dalam bahasa Inggeris, ia dikenali dengan nama velvet apple kerana tekstur kulitnya yang seperti baldu.

   Di SMA N 3 Boyolali, buah ini sudah diuji coba untuk pembuatan keripik mentega dan juga sirup mentega. Tentunya masih sangat asing untuk kita semua, namun hal ini dapat menarik perhatian orang - orang yang mendengarnya.  aku pernah dengar, kalau sirup buah mentega ini waarnanya merah seperti sirup yang lainnya, namun rasanya sangat berbeda dengan sirup biasamya. Serta pembuatannya tidak terlalu sulit. 
Demikian informasi singkat mengenai buah mentega yang juga ada di SMA N 3 Boyolali.

Manfaat Kamboja

Bunga Kamboja
Bunga Kamboja atau dengan nama latin Plumeria rubra L.cv. Acutifolia, merupakan bunga yang berdaerah asal dari Amirika tropik dan Afrika. Pohon ini termasuk tanaman hias, masuk dalam keluarga Apocynaceae. Bunganya terdiri dari beberapa jenis antara lain : putih dan merah atau jepang.
Kamboja yang memiliki bermacam-macam warna ini kini semakin banyak ditanam di halaman sebagai tanaman hias. Bunganya tidak hanya indah ketika melekat di pohon, tetapi juga tetap indah walau telah gugur dan berserakan di atas tanah atau rumput.

      Sebagai tanaman pengisi taman, Kamboja tidak hanya indah sosoknya. Ia juga memiliki banyak manfaat. Oleh karena banyak manfaat dan kegunaan, bunga kamboja pun banyak dikembangbiakkan. Kamboja dapat di perbanyak dengan penyebaran biji, stek atau cangkok.    

Berikut ini manfaat bagian - bagian kamboja :
  • BATANG : mengandung getah putih yang mengandung damar, kautscuk, senyawa sejenis karet, senyawa triterpenoid amytin dan lupeol. Khusus pada kulit batang berkhasiat untuk menumpas rasa sakit karena bengkak dan dan pecah-pecah pada telapak kaki. Mengandung senyawa plumeirid, yakni senyawa glikosida yang bersifat racun. Karena bersifat racun dan bisa mematikan kuman. Getah kamboja dengan dosis yang tepat berguna sebagai obat sakit gigi atau obat luka, dan berkhasiat pula bagi penderita frambusia. Namun getah ini jangan sampai kena mata karena bisa mengakibatkan kebutaan. 
  • BUNGA : untuk mencegah rematik atau asam urat (digunakan sebagai teh), meredakan demam, menghentikan batuk, melancarkan keluar air seni, menghentikan mencret karena disentri, mencegah pingsan karena hawa panas dan menyembuhkan sembelit (jika dikonsumsi dalam jumlah banyak). Oleh sebab itu wangi bunga kamboja dapat digunakan sebagai bahan campuran sabun, obat nyamuk, dan minyak wangi. 
  • GETAH : mengandung sejenis antiseptik yang mampu menyembuhkan gatal-gatal di sela-sela jari kaki karena kuman air dan sejenisnya, seperti tumit pecah-pecah ataupun luka-luka kecil ditangan dan kaki, tetapi untuk kulit lunak dari bagian tubuh kita tidak dianjurkan menggunakan getah plumeria ini, karena bisa mengakibatkan iritasi ataupun luka yang lebih serius, bahkan bisa menimbulkan kebutaan jika terkena mata.   
     
     

    Manfaat Bunga Kamboja Untuk Pengobatan Herbal

    1. Mengobati kencing nanah
    2. Mengobati bengkak
    3. Mengobati bisul
    4. Melancarkan pencernaan
    5. Antibiotik
    6. Menghilangkan kutil
    7. Mengobati gigi yang berlubang
    8. Mengobati panu
    9. Menghaluskan kaki yang pecah - pecah
    10. Pelengkap sayuran, dsb.

    Itulah teman - teman, sedikit informasi mengenai manfaat kamboja, yang selama ini tidak kita ketahui betapa banyaknya manfaat dari kamboja.

Ekstrakulikuler Tari

Tari Jaranan
   Tari, tentu sudah menjadi hal yang tidak asing bagi kita semua. Di SMN 3 Boyolali juga terdapat ekstra tari. Di ekstra ini, kita akan mempelajari nberbagai  tarian, diantaranya tari gambyong, tari jaranan, dan masih banyak lagi. Pada HUT SMAGA tahun kemarin, ekstra ini menampilkan tarian jaranan Boyolali. Tarian jaranan ini merupakan tarian yang dibawa Duta Seni Boyolali ke Jepang pada tahun 2015. Tentu saja ini menjadi hal yang tersendiri. Karena para anggota ekstra bisa mempelajari tarian jaranan yang telah dibawa keluar negeri.
     Saat HUT, ada sekitar 18 siswa yang membawakan tari jaranan ini. Mereka semua merupakan siswa yang mengikuti ekstra tari. Awalnya mempelajari tari jaranan ini sulit, karena belum pernah melihat tari ini sebelumnya, namun setelah mempelajari beberapa kali, akhirnya membawakan tari ini mudah. 
    Saat H-1 HUT, siswa yang mengikuti ekstra ini ekstra keras mmempelajari dan menghafalkan tarian ini, karena masih banyak siswa yang belum hafal dan masih mempelajari pola - pola dalam mempentaskan tari ini. Saat hari H, semua siswa yang mengikuti ekstra ini berangkat ke sekolahan pukul 5, tentunya untuk persiapan make up dan kostum. Namaun disela- sela itu, mereka gunakan untuk berlatih ringan dan menghafalkan tarian ini, agar saat tampil mereka tidak lupa.
     Saat pementasan dimulai, mereka merasa takut dan grogi, namun pementasan berjalan dengan mulus dan lancar tanpa ada kesalahan sama sekali. Akhirnya tepukan penonton pun terdengar, tentu saja hal ini mampu membuat rasa lega bagi para penari - penari  ini.

Duta Seni


     Duta seni. Tahun ini Pemkab Boyolali mengirimkan kembali Duta Seni keluar negeri. Pemkab membidik Eropa Timur sebagai tujuan duta seni 2016. Selain ke Rusia, duta seni kebudayaan juga akan bertolak ke Dubai, salah satu negara di wilayah Asia Barat. Duta Seni Boyolali 2016 mendapatkan sambutan yang luar biasa dari masyarakat Moskow dan wisatawan dari berbagai negara dalam acara Festival Indonesia 20-21 Agustus yang lalu. Acara ini  diselenggarakan oleh Kedutaan Besar Republik Indonesia di Rusia dalam rangka Trade, Tourism, and Investment (TTI) Forum. Dan Duta Seni Boyolali menjadi salah satu penampil yang mendapat apresiasi dari berbagai kalangan. Setelah menjalani latihan yang intensif, termasuk pemusatan latihan di Selo yang terletak di kaki Gunung Merapi yang cukup dingin.
    Duta Seni Boyolali 2016 berangkat ke Moscow tanggal  18 Agustus 2016 lalu. Inilah awal lawatan budaya ke 3 kota yang sedang banyak dikunjungi oleh wisatawan berbagai negara di musim panas ini. Selain Moskow, mereka mementaskan tarian juga di St.Petersburg dan Dubai.Lima tarian dipersiapkan untuk lawatan budaya ini,  antara lain:  “Jaranan”,  “Sekar Merapi Boyolali”, dan “Topeng Ireng” yang menceritakan guyub dan bersatunya masyarakat kaki gunung Merapi dan Merbabu.
      Pada tahun ini, SMA N 3 Boyolali berhasil mengirimkan 2 siswa yang ikut menjadi duta seni untuk pergi ke Eropa Timur. Tentu saja hal ini sangat menggembirakan untuk semua warga sekolah. Tak lupa juga hal ini tentu menambah SMA N 3 Boyolali menjadi lebih dikenal masyarakat berkat prestasi - prestasi yang telah dicapai dan tentu saja membuat harum nama sekolah. Selain itu, hal ini dapat membuat bangga orang tua siswa yang ikut menjadi duta seni.

Kamis, 17 November 2016

Paskibra Smaga

    
Logo Paskibra
     Adhiyodha Paskindra adalah nama paskibra di Smaga.Nama tersebut memiliki arti Pasukan Tangguh Bagaikan Burung Garuda. Tiap tahunnya sekolahmengirimkan siswa - siswi yang ikut organisasi ini untuk mengikuti seleksi Paskibra Kabupaten (PASKAB) dan juga Paskibra daerah (PASDA). Paskibra dapat melatih mental dan juga fisik loh, selain itu juga dapat melatih rasa nasionalisme dan patriotisme terhadap negara kita tercinta. Paskibra juga melatih korsa, yaitu kebersamaan dann kekeluargaan. Jadi, kita bisa merasakan apa yang teman rasakan.
     Paskibra Smaga juga tak kalah dengan senam. Paskibra juga mempunyai banyak sekali prestasi, sehingga sering menyetorkan piala ke sekolah. Hebat ya teman - teman. Ayo, siiapa yang mau bergabung dengan Paskibra Smaga, silahkan bergabung.

Senam

     Ayo ikuti irama, gerakkan badan mu supaya sehat. Ya itulah senam. Dengan senam, tentu saja badan kita akan menjadi sehat. Di Smaga tentu saja juga ada senam. Senam di Smaga sudah banyak banget meraih prestasi loh teman - teman, bahkan sampai ke tingkat nasional, keren kannnn......
     Ekstra ini biasanya dilakukan pada hari Sabtu sepulang sekolah, jadinya gak bakalan menggangu hari besuk deh apabila saat ekstra capek.  Ayo buat teman - teman  yang mau sehat badannya, ikut ekstra ini atau gak rutin deh melakukan senam.

Donor Darah

     Donor darah.  Teman - teman ada yang pernah donor darah belum? Oh iya, syarat donor darah itu harus sudah berusia 17 tahun atau 17 tahun kurang 3 bulan ya. Selain itu, syarat donor darah yang lainnya adalah memiliki berat badan minimal 45 kg, tidak anemia atau Hb rendah, dll.
    Teman - teman harus tahu ya, kalau kita mendonorkan 1 tetes darah, kita sudah menolong orang lain, bagaimana dengan 1 kantung darah ya? Pati kita sudah menyelamatkan ya...
Teman - teman, dengan mendonorkan darah, banyak sekali manfaat yang didapat selain untuk menerima maupun pendonornya sendiri. Untuk pendonor, akan membatu perombakan sel darah merah, sehingga darah merah akan memproduksi darah baru. Hal ini tentu sangat bermanfaat.
     Oh iya, sampe lupa. Di SMA N 3 Boyolali sendiri juga mengadakan kegiatan donor darah setiap 3 bulan sekali. Tentu saja yang mengadakan ini PMR ya. Untuk mengajak siswa - siswi SMA N 3 Boyolali mendonorkan darah, biasanya ada 3 atau 4 anggota PMR yang mendatangi setiap kelas untuk memberitahu kegiatan donor darah ini, tidak lupa dengan memberitahu syarat - syarat untuk menjadi pendonor. Donor darah ini tidak hanya untuk siswa  siswi saja, tetapi semua anggota warga sekolah yang merasa sudah memenuhi syarat. Biasanya donor darah ini diadakan di aula 2, sehingga yang mau mendonorkan darah bisa langsung ke aula 2. Untuk pesertanya, biasanya akan didata oleh anggota PMR dulu, sehingga PMR mengetahui jumlah peserta donor darah setiap kegiatan donor darah.
      Ayo, buat teman - teman yang sudah memenuhi syarat untuk menjadi pendonor, segera donor kan darah mu, karena kamu akan menyelamatkan 1 nyawa. Selain itu, kamu juga akan merasakan manfaatnya untuk dirimu sendiri.

pembuatan pupuk kompos

      

       Teman - teman, apakah ada diantara kalian yang mau mengelolah sampah? Padahal, tanpa kita ketahui kalau sampah itu bisa dimanfaatkan atau diolah menjadi sesuatu  yang bernilai harga jual, contohnya pembuatan pupuk kompos dari dedaunan kering. Pupuk itu bisa kita buat sendiri secara alami tanpa harus mengeluarkan uang banyak dan tentunya pupuk yang kita buat sendiri itu lebih aman dan bermutu baik.
      Cara membuat pupuk kompos itu sebenarnya mudah loh teman - teman, enggak usah bingung deh cara membuatnya, terus enggak ribet juga yang membuat.  Kalau teman - teman mau mengelolah sampah, pasti deh bisa menghasilkan uang sendiri, terus uang itu kita dapat lebih daripada uang yang kita keluarkan untuk membuat pupuk kompos. Karena membuat pupuk kompos itu bahan utamanya dedaunan kering, pasti kan kita untung dari hasil pembuatan pupuk kompos.
      Oh ya teman -  teman, dengan kita menggunakan pupuk kompos, tidak diperhatikan kita sudah mengurangi pencemaran tanah. Selain itu, kita bisa lebih berhemat, dan masih banyak lagi. Itu dulu ya teman - teman yang  baru bisa aku kasih tahu, maaf kalau sampe masih kurang lengkap.

Rohis Firman Smaga

     Hai teman -teman. Kembali lagi nih, aku mau posting tentang Rohis Firman. Kalian tahu gak Rohis Firman itu apa? Kalau gak tahu, ayo baca ini sampe selesai.
    
Logo Rohis Firman
    Rohis Firman adalah salah satu organisasi yang ada di SMA N 3 Boyolali. organisasi ini di buat khusus untuk teman - teman yang ingin meningkatkan ketaqwaan kepada Allah. Rohis Firman tiap minggunya menerbitkan bulletin loh teman - teman. Selain itu, Rohis Firman juga mengadakan kegiatan Bakti Sosial, BRM (Bina Remaja Muslim), Kajian Al-Qur'an, sholat Jum'at berjamaah, mengadakan seminar dengan sekolah lain, dan masih banyak lagi.
    Oh ya, menjelang bulan suci ramadhan sekolah bekerja sama dengan Rohis Firman untuk mengadakan kegiatan pengajian akbar. Pengajian akbar ini dihadiri oleh Bapak Kepala sekolah, Bapak dan Ibu guru serta staff dan karyawan SMA N 3 Boyolali dan juga siswa - siswi SMA N 3 Boyolali dari kelas X sampai kelas XI. Dari pengajian akbar ini, diharapkan siswa - siswi SMA N 3 Boyolali dapat menambah keimanan dan pengetahuan tentang bulan Ramadhan yang akan datang.
Buat teman - teman yang tertarik untuk bergabung dengan Rohis Fiirman, ayo segera bergabung...

Jumat, 11 November 2016

Outing Class

Penanaman Pohon
       Pada tanggal 15 Desember 2015, siswa-siswi SMA N 3 Boyolali khususnya kelas X melakukan outing class. Sasaran kegiatan ini adalah dua tempat, yaitu Museum Purbakala Sangiran dan Keraton Kasunanan Suratahun
      Di Museum Sangiran Purbakala kelas X dibagi menjadi beberapa kelompok dan di sebar di Cluster yang sudah ditentukan. Di Cluster - Cluster tersebut, siswa telas disediani pohon untuk mereka tanam, kegiatan ini berkaitan dengan program Adiwiyata sekolah.
Setelah penanaman pohon selesai, siswa diajak menuju ke museum untuk melihat peradaban manusia purba. Disana kami diajak untuk mengunjungi beberapa Display Area.
Keraton Kasunanan Surakarta
       Setelah selesai mengunjungi Display Area di museum, kami kemudian melanjutkan perjalanan menuju ke Keraton Kasunanan Surakarta. Disana kami diberi penjelasan oleh pemandu atau abdi dalem. Selain itu, kami juga diajak berkeliling untuk melihat silsilah raja dan barang-barang kerajaan. Di dalam Keraton, terdapat beberapa kereta kuda yang digunakan oleh raja-raja yang pernah memerintah di keraton. Selain itu, terdapat berbagai alat rumah tangga yang pernah digunakan dan terdapat beberapa alat permainan yang dahulu digunakan oleh anak-anak raja.


Keraton Kasunanan Surakarta
     Setelah kami selesai berkeliling, kami melanjutkan untuk berbelanja sebentar sebelum pulang. Selain berbelanja di pasar dekat Keraton, di dalam bus juga didatangi beberapa penjual untuk membelanjakan barang dagangannya. Teman - teman pasti heran dengan bus kelas X-8, karena disaat kami sedang bercanda bersama di dalam bus, tiba - tiba datang pengamen. pengamen tersebut masih muda, sehingga kami bersepakat untuk meminta pengamen tersebut menyanyikan beberapa lagu hingga selesai, kemudian kami memberinya uang sesuai kesepakatan.  Setelah kami puas untuk berbelanja, kami melanjutkan perjalanan untuk kembali ke sekolah kami.
    Oh iya teman - teman, kegiatan Outing Class ini baru pertama kali diadakan di tahun angkatan saya low. Jadi asyik banget deh kegiatan Outing Class ini. Meski capek, tapi tetap happy deh, terus tambah juga deh wawasannya kita.


Rabu, 09 November 2016

Sejarah Singkat Berdirinya SMA N 3 Boyolali

Dalam rangka alih fungsi SPG / SGO menjadi SMTA sesuai dengan Keputusan Direktur Jendral Pendidikan Dasar dan Menengah Departemen Pendidikan dan Kebudayaan No. 178/C/Kep/1989 Tentang Pedoman Pelaksanaan Alih Fungsi Sekolah Pendidikan Guru dan Sekolah Guru Olah Raga menjadi Sekolah Lanjutan Tingkat Atas Lainnya. Maka pada Tahun 1988 SPG / SGO alih fungsi menjadi SMA Negeri 3 Boyolali yang terdiri dari 4 kelas siswa, karena uantuk kelas II, III masih siswa-siswi SPG. Kemudian pada Tahun Pelajaran 1989 / 1990 menerima 6 Kelas, Sehingga jumlah kelas saat itu ada 10 kelas. Pada waktu itu SPG / SGO beralamat di Jl. Pandanaran No. 169 Boyolali, kemudian pada Tahun 1989 pindah menempati Gedung Yang Baru yang beralamat Jl. Perintis Kemerdekaan ( 0276) 324586, ( 57316 ) Pulisen, Boyolali sampai sekarang.
  Sekarang, SMA N 3 Boyolali telah mempunyai 27 kelas, dimana setiap angkatan terdiri dari 9 kelas. Untuk tahun ini, dari kelas X sampai kelas XII menerima 6 kelas untuk jurusan IPA dan 3 kelas untuk jurusan IPS.
  Demikian lah teman - teman sejarah singkat berdirinya SMA N 3 Boyolali.


Hidroponik Smagaboy


Teman - teman udah pernah dengar kata "Hidroponik" belum?Nih, aku kasih tahu ya apa itu hidroponik, untuk yang belum pernah dengar.

      Hidroponik berasal dari kata hidro dan ponos, hidro yang artinya air dan ponos yang artinya daya. Biasanya kita sering menyebutnya budidaya tanaman tanpa media tanah, jadi ga di tanam di tanah ya..


      Di SMA N 3 Boyolali, teknik hidroponik ini sudah ada, selain untuk mendukung program sebagai sekolah adiwiyata, teknik ini dilakukan karena mempunyai banyak sekali manfaat. Selain itu, untuk mengembangkan teknik hidroponik tidak membutuhkan biaya yang mahal, bahan - bahannya mudah di dapat, serta merawatnya pun tidak terlalu sulit. Selain itu, teman - teman pasti sudah tahu bahwa SMA N 3 Boyolali itu tidak memiliki laham yang cukup luas dan hampir setiap tahunnya melakukan pembangunan, oleh karena itulah teknik hidroponik dimanfaatkan.


Visi dan Misi SMA N 3 Boyolali

Visi dan Misi SMA N 3 Boyolali
Teman - teman dah tau belum sih apa visi dan misinya SMA N 3 Boyolali ? Kalau belum, nih, aku kasih tau deh..
Visi :
Menjadikan SMA N 3 Boyolali yanh berbudaya lingkungan, unggul, kreatif, inovatif, kompetitif, dan religius
Misi :
1. Mendorong siswa untuk berbudaya lingkungan.
2. Mendorong siswa untuk mengenali potensi diri.
3. Melaksanakan pembelajaran dan bimbingan secara efektif dan kompetitif.
4. Menumbuhkan semangat dan keunggulan kepada warga sekolah.
5. Mendorong semangat belajar yang mengikuti perkembangan zaman dan teknologi.
6. Menumbuhkan penghayatan terhadap ajaran agama yang dianut dan budaya bangsa     untuk menjadi sumber kearifan dalam bertindak.
Nah, itu teman-teman visi dan misinya SMA N 3 Boyolali. Mudah-mudahan kita dapat ingat atau setindaknya tahu ya visi dan misinya SMA N 3 Boyolali.